MENULIS BUKU MAYOR DALAM DUA MINGGU

 

Narasumber : Prof. Richards Eko Indrajit

Moderator    : Aam Nurhasanah, S. Pd



Menulis Buku mayor dalam Dua Minggu

Apa yang terbayang dalam pikiranmu ketika disodorkan judul diatas ? Otakku langsung blank enggak bisa berfikir. Menulis buku dalam dua minggu langsung tembus penerbit mayor, amazing banget.

Penerbit mayor

Adalah istilah untuk menamai penerbit besar dengan modal yang besar dan memiliki jaringan distribusi yang luas, Tim yang bekerja didalamnya juga banyak, terdiri atas editor, marketing, ilustrator, distributor. Naskah yang masuk tentu akan disaring secara ketat baik isi tata bahasa dan gaya kepenulisan. Buku yang diterbitkan di penerbit mayor sudah pasti ber ISBN (International Standar book Number). ISBN adalah kode identifikasi buku, satu buku satu isbn, jadi setiap buku beda isbnnya.

Prof. R. Eko Indarjit yang membersamai malam ini adalah seorang fakar tekhnologi yang berbakat, tidak hanya sebagai fakar beliau juga narasumber berbagai seminar, juga seorang akademisi sekaligus penulis puluhan judul buku dan ratusan jurnal ilmiah yang telah di publikasikan baik tingkat nasional maupun internasional.

Kini, Beliau tercatat sebagai salah satu anggota Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia dan menjadi Ketua Smart Learning and Character Center (PSLCC) PGRI yang berperan melakukan pengembangan profesi guru dan pendidikan karakter berbasis teknologi dan informasi. untuk lebih lanjut mengenal beliau silahkan klikhttps://id.m.wikipedia.org/wiki/Richardus_Eko_Indrajit

Prof Ekoji adalah salah satu narasumber yang selalu dinantikan oleh setiap alumni kelas belajar menulis. karena beliau bisa mengantarkan semua kelas belajar menulis tembus ke penerbit mayor. banyak bukti nyata alumni kelas menulis yang sudah tembus penerbit mayor bahkan bisa berkolaborasi dengan beliau. Salah satunya Bu Aam Nurhasanah asal Cipanas Lebak alumni gelombang 12 yang bisa langsung berkolaborasi dengan Prof Eko, menghasilkan buku parenting 4.0, malam ini pun menjadi moderator mendampingi beliau di kelas menulis gelombang 24. Bukan hanya bukti fisik buku bahkan e-booknya pun disiapkan penerbit mayor.

Narasumber mulai senang menulis semenjak tahun 1999, ketika itu usia beliau adalah 30 tahun. Yang membuat beliau menjadi seorang penulis adalah sejumlah mahasiswanya yang mendesak agar menuliskan hal-hal baru pasca kerusuhan Mei 1998, akibat mereka tidak lagi sanggup membeli buku-buku terbitan luar negeri yang mahal harganya (ketika itu nilai dolar melambung tinggi tak terkendali). 

Ide beliau dapatkan dari perpustakaan yang kemudian mencari buku-buku bahasa inggris yang berisi ilmu IT, lalu beliau membacanya. setiap kali menemukan gambar yang menarik beliau ringkas isinya dan disampaikan dalam Bahasa Indonesia yang mudah dipahami.

Dalam kurun waktu 3 bulan, beliau telah menulis 50 diagram, atau 50 artikel. Hasil dari artikelnya beliau rangkum menjadi satu buku bunga rampai (campuran artikel seputar IT), dan mengirimkannya ke Gramedia. Bukunya laris manis sampai dicetak ulang 3 kali dalam setahun. Setelah peristiwa ini, beliau menjadi ketagihan menulis.

Setelah menulis yang dihasilkan narasumber :
  1. Dapat keliling Indonesia gratis
  2. Mengisi berbagai seminar di sejumlah kota-kota di Indonesia.
Buku narasumber yang berjudul E-Government publikasi Penerbit ANDI, menjadi salah satu yang sangat populer hingga saat ini. Karena ketika itu, belum banyak buku referensi yang membicarakannya, padahal di Indonesia isu terkait E-Government sedang hangat-hangatnya. dan pada saat itu internet belum semaju sekarang.

Ada satu peristiwa masa lalu yang menginspirasi narasumber untuk menyusun buku bersama dengan guru-guru hebat selama masa pandemi ini. Yaitu peristiwa yang terjadi di masa lalu, tepatnya ketika ia menjadi seorang asesor bagi Universitas Ahmad Dahlan.

Saat itu narasuber menjadi asesor, beliau diminta untuk mewawancara mahasiswa dari UAD, Sdr. Ardiansyah. Beliau adalah mahasiswa yang pintar dan kritis. Pada saat itu Ardiansyah dan teman-teman sedang ketagihan menjadi praktisi open source, yaitu software-software gratis yang berkembang sebagai bentuk "protes" dari komunitas programmer dunia atas dominasi Microsoft yang harus berbayar mahal. 

Sdr. Ardiansyah bercerita bahwa dia memiliki teman sekitar 20 orang yang masing-masing ahli di satu software open source karena sering menggunakannya. Mereka beranggapan bahwa apabila seluruh Indonesia tahu mengenai fenomena software gratis ini, akan majulah negara kita.

Mendengar itu, timbulah gagasan ide. mereka berkumpul di sebuah warung dekat Bandara Adi Sutjipto, dan membuat "ide gila".narasumber minta masing-masing mereka menulis satu buku sesuai dengan keahlian mereka, lalu memberikannya kepada narasumber untuk di edit, lalu narasumber minta sebuah perusahaan untuk mempublikasikannya.diluar dugaan bukunya pu disambut meriah.

Saat ayah narasumber pensiun, beliau ingin sekali mendarmabaktikan pengalamannya bekerja sebagai ahli logistik dengan cara menerbitkan buku. Akhirnya ia berduet bersama ayahnya menyusun buku. Lahirlah buku-buku fenomenal terbitan berbagai penerbit mayor seperti: supply chain management, manajemen persediaan, manajemen outsourcing, manajemen e-procurement, dan business process reengineering.

Kecintaan mereka berdua akan dunia perguruan tinggi melahirkan pula dua buku, yaitu Manajemen Perguruan Tinggi Moderen dan Welath Management bagi Perguruan Tinggi di Indonesia.

Pada saat pandemi, terjadi gonjang ganjing dalam dunia pendidikan, terutama ketika seluruh satuan pendidikan diminta untuk melakukan PJJ. Maka pada tanggal 20 Maret 2020, di hari kelima PJJ, narasumber memutuskan menjadi seorang Youtuber. Semua ilmu yang  dimiliki terkait dengan PJJ, dari hasil studi di Universitas Negeri Jakarta, disampaikan narasumber kepada seluruh masyarakat pendidikan melalui EKOJI CHANNEL.

Secara berkala, setiap hari beliau membahas satu isu seputar pemanfaatan teknologi dalam dunia pendidikan. EKOJI CHANNEL pun mulai disubscribe komunitas guru dan dosen di Indonesia. Pada saat ini, telah terdapat ratusan judul-judul menarik terkait dengan pendidikan moderen yang dapat dinikmati melalui kanal youtube ini.

Langkah-langkah menulis dalam duam minggu 
  • Kunjungilah EKOJI CHANNEL, dan carilah sebuah konten/tema yang menarik.
  • Tulislah apa pun yang dikatakan dalam channel youtube tersebut ke dalam bentuk tulisan.
  • Strukturkan pembahasan tersebut dalam bentuk 5W1H 
  1. apakah judulnya (WHAT), 
  2. mengapa judul tersebut penting (WHY), 
  3. siapa yang membutuhkannya (WHO), 
  4. dimana judul tersebut dapat diimpelemntasikan (WHERE),
  5. kapan menerapkannya (WHEN), 
  6. bagaimana mengimplementasikannya (HOW).
  • Memperlihatkan draftnya agar dapat diteliti dan dikomentari.
  • Memperkaya pembahasan dengan menambahkan kontennya dari sumber-sumber refrerensi lain. 
  • Lakukan dalam 2-4 minggu. Setelah jadi bukunya ( minimal 100 halaman), serahkan draft  ke Penerbit ANDI Yogyakarta sebagai mitra PGRI dan EKOJI CHANNEL ACADEMY.
Setelah tahapan-tahapan diatas dilakukan maka terbitlah buku-buku tulisan guru-guru yang hebat tersebut, dimana mereka menjadi penulis pertama, dan Prof Eko penulis keduanya. Impian menjadi kenyataan. Guru-guru yang tidak pernah bermimpi akan menjadi penulis dengan buku yang diterbitkan menjadi kenyataan.

Diakhir materi narasumber memberikan kejutan luar biasa mengajak para peserta yang tertarik untuk melakukan tanatangan menulis dalam dua minggu, yang dikoordinasi oleh bu Aam. Batch baru ini bernama FEBRUARI ROMANTIS. Tawaran ini dapat diikuti oleh MAKSIMUM 25 guru-guru yang serius ingin menjadi penulis. Demikian bu Aam sharing saya hari ini. Saya tunggu 25 guru-guru hebat calon penulis untuk berpartisiapsi dalam FEBRUARI ROMANTIS.


Komentar

  1. Masya Allah ,keren sekali Bunda Imut.lengkap bgt

    BalasHapus
  2. Mantul bu...tulisannya enak membacanya..lengkap.

    BalasHapus
  3. mantap sekali ketua kelas kita,, isinya uda oke apalagi warnanya pinky pinky menarik hati

    BalasHapus
  4. Cepat, lengkap, sistematis dan enak dibaca sampai habis. Mantap..Bu.

    BalasHapus
  5. Ql ketua kelas sudah tidak di ragukan lagi tulisannya, sangat enak di baca

    BalasHapus
  6. Mantap jiwa, Bu Muthmainnah lengkap resumenya.

    BalasHapus
  7. Keren bun ImutπŸ‘πŸ‘
    Dan selamat untuk buku SolonyaπŸ‘πŸ™

    BalasHapus
  8. MasyaAllah, lengkap Keren Mbak Imut

    BalasHapus
  9. Ah yang ini mah sudah tidak bisa berkomentar lagi . πŸ‘

    BalasHapus
  10. Teruslah berkarya dalam menulis sampai tulisanmu menemukan takdirnya

    BalasHapus
  11. Sangat jelas, lengkap dan informatif.. Keren bu Ketua

    BalasHapus
  12. Mantab Bu ketua, sangat luar biasa resumenya πŸ‘πŸ‘πŸ‘πŸ‘

    BalasHapus
  13. Enak tuk dibaca...parafrasenya mantap bunda Emuet.

    BalasHapus
  14. Tulisan bu emut selalu informatif... Baru saja melahirkan buku solo.. Saluutt dan selamat yaa buuu

    BalasHapus
  15. Ditunggu jejak dan kunjungan nya ya buu

    πŸ‘‡πŸ‘‡πŸ‘‡
    https://yandrinovitasari.blogspot.com/2022/02/melihat-sunrise-bersama-penerbit-mayor.html

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

How To be the F1

Ide Menulis Bagi Guru

Menjadi Yang Ke dua